Wishful Wednesday 3 - Segila Apa Sih Mereka?

Wishful Wednesday merupakan meme mingguan yang diselenggarakan oleh Books to Share. Dalam meme ini, kita dibebaskan untuk membuat wish buku apa yang kita ingin punya. Boleh buku yang memang akan kita beli atau buku yang menjadi wishlist kita yang sulit didapat.


Aloha!
Setelah aku menghabiskan waktu kurang lebih 10 hari di Kepulauan Meranti, Riau, akhirnya aku bis amelanjutkan menulis meme kali ini. Yeay. 

Sebenarnya, novel yang aku inginkan ini merupakan novel yang termasuk lagi hype. Tumben juga sih aku mau dan pengin baca novel model gini Biasanya kan aku nunggu hype-nya turun. Entah mengapa, aku kepikiran untuk baca novel ini karena resensi dari Kak Peri Hutan di kubikelromance.com. Jadilah, aku pengin punya novel Crazy Rich Asians yang ditulis oleh Kevin Kwan.

Ketika Rachel Chu, dosen ekonomi keturunan Cina, setuju untuk pergi ke Singapura bersama kekasihnya, Nick, ia membayangkan rumah sederhana, jalan-jalan keliling pulau, dan menghabiskan waktu bersama pria yang mungkin akan menikah dengannya itu. Ia tidak tahu bahwa rumah keluarga Nick bagai istana, bahwa ia akan lebih sering naik pesawat pribadi daripada mobil, dan dengan pria incaran se-Asia dalam pelukannya, Rachel seperti dimusuhi semua wanita.

Di dunia yang kemewahannya tak pernah terbayangkan oleh Rachel itu, ia bertemu Astrid, si It Girl Singapura; Eddie, yang keluarganya jadi penghuni tetap majalah-majalah sosialita Hong Kong; dan Eleanor, ibu Nick, yang punya pendapat sangat kuat tentang siapa yang boleh—dan tidak boleh—dinikahi putranya.

Dengan latar berbagai tempat paling eksklusif di Timur Jauh—dari penthouse-penthouse mewah Shanghai hingga pulau-pulau pribadi di Laut Cina Selatan—Crazy Rich Asians bercerita tentang kalangan jet set Asia, dengan sempurna menggambarkan friksi antara golongan Orang Kaya Lama dan Orang Kaya Baru, serta antara Cina Perantauan dan Cina Daratan.

Alasan kenapa aku menginginkan novel ini adalah, karena aku kepo. Sebagai orang yang tidak termasuk kelas atas, wkwk, aku ingin tahu seberapa gilanya orang-orang kalangan atas. Seperti yang kita tahu, di Jakarta aja, orang-orang kalangan atas rela membeli makanan seharga ratusan ribu. Nah, aku penasaran dong dengan novel yang dari judulnya aja udah bikin mata juling. Apalagi, novel ini mengambil latar termpat di Singapura. Surga buat hedonisasi bagi orang-orang kaya di Asia.

Alasan lainnya, sampulnya cantik dan sederhana. Aku suka banget konsep sampulnya. Sederhana tapi mengena.

Intinya sih, karena aku emang kepo sama novel ini dan berharap bisa segera punya. Haha.

Pst. Postingan ini aku tujukan untuk mengikuti giveaway yang diadakan oleh penyelenggara meme ini. Wkwkwk. By the way, happy 7th blog anniversary, Kak Astrid. Semoga blognya semakin kece dan badai. 

Untuk link toko buku online-nya aku pakai BukaBuku. Hehe. http://www.bukabuku.com/browses/product/9786020314433/kaya-tujuh-turunan-(crazy-rich-asians).html. 






Bagi yang ingin ikut berandai-andai dalam Wishful Wednesday, berikut ketentuannya :
  1. Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
  2. Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) atau segala hal yang berhubungan dengan kebutuhan bookish kalian, yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku/benda itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  3. Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post Wishful Wednesday di blog Books To Share). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  4. Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)
Be First to Post Comment !
Post a Comment